Sebanyak 125 Anggota Penggalang Kwarran Kelapa Gading Ikuti Latihan Gabungan

Jakarta Utara, KwarcabJU: Kwartir ranting (Kwarran) Gerakan Pramuka Kecamatan Kelapa Gading Jakarta Utara mengadakan latihan Gabungan antar Penggalang, yang melibatkan lima sekolah setingkat SMP negeri dan swasta, kata Ketua Kwarran Kelapa Gading Kak Dudi.
Kegiatan ini juga melibatkan para pembina dari masing - masing gugus depan, sedangkan para pelatih dari pembina Kwarran Kelapa Gading, hal ini dilakukan dalam rangka menambah wawasan sekaligus saling mengenal baik antar anggota penggalang maupun pembina di masing – masing sekolah/ gudep, kata kak Dudi.
Sedangkan lima sekolah yang terlibat latihan gabungan diantaranya angota penggalang SMPN.170, SMPN 270, SMPN 123, dari sekolah swasta yakni sekolah Hang Tuah 3, hang Tuah 5 dan MTS Nur At taqwa serta SMP Kasih Ananda, papar salah seorang Pembina dari Kwarran Kelapa Gading Hartono.
Sudah 3 kali dilaksanakan latihan gabungan dan tempatnya berpindah – pindah yang pertama di SMPN. 270, materi latgab , pakking, tapak kemah adm regu, latihan gabungan kedua dilakukan di SMPN 170 Jakarta meliputi latihan senam pramuka, dan semapore sertasandi, ujar Kak Hartono salah satu pembina dari Kwarran Kelapa Gading .
Sedangkan latihan gabungan Jumat ini (8/7/22) di MTS Nur Attaqwa meliputi latihan pionering, tandu dan P3K, hal ini dilakukan agar para penggalang bisa menambah wawasan dan ilmu serta pemahaman betapa pentingnya kepramukaan, papar kak Hartono.
Untuk pelatihnya sendiri dari Kwarran Kelapa Gading meliputi kak Dudi, Kak Neneng dan kak Hartono, untuk para pelatuh dari sekolah masing p masing hanya mencermati saja, hal ini juga dalam rangka persiapan kenaikan tingkat, pungkas Kak Hartono.(red)
| No. | Komentar | Data Diri |
|---|
